Cookies pertama, bentuknya abstrak, tapi rasanya lumayan enak
Bahan
3 butir Kuning Telur
3 butir Putih Telur
100 Gram Gula halus
50 gram Tepung Maizena
30 gram Tepung Segitiga Biru
3 butir Putih Telur
100 Gram Gula halus
50 gram Tepung Maizena
30 gram Tepung Segitiga Biru
Langkah
1. Kocok kuning telur dan 20 gram gula pasir (dari 100 gram gula pasir) sampai putih. Sisihkan.
2. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan sisa gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Tambahkan tepung maizena sambil diayak dan diaduk rata.
3. Masukkan kocokan kuning telur sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
4. Masukkan adonan ke dalam kantung plastik segitiga. Semprotkan di loyang yang dialas kertas bungkus nasi.
5. Oven 5 menit dengan suhu 180 derajat Celsius. Turunkan suhunya 150 derajat Celsius. Oven lagi 15 menit sampai kering
Tidak ada komentar:
Posting Komentar